Authors:

HARDIAWAN N. D., I G. MAHARDIKA, I P. A. ASTAWA

Abstract:

“Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak kunyit (Curcuminoid) dalam ransum babi bali terhadap berat organ dalam babi bali meliputi berat jantung, paru-paru, hati, ginjal, dan limpa. Rancangan percobaan yang akan digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 2 ulangan. Adapun keempat perlakuan tersebut terdiri dari perlakuan A yaitu babi bali yang mendapat ransum tanpa tambahan ekstrak kunyit (Curcuminoid), perlakuan B babi bali yang mendapatkan ransum ditambah ekstrak kunyit (Curcuminoid) 0,02 ml/ 1 kg berat badan, perlakuan C babi bali yang mendapatkan ransum ditambah ekstrak kunyit (Curcuminoid) 0,04 ml/1 kg berat badan dan perlakuan D babi bali yang mendapatkan ransum ditambah ekstrak kunyit (Curcuminoid) 0,06 ml/1 kg berat badan. Peubah yang di ukur adalah berat organ dalam babi bali yang sudah di pisahkan dengan organ lain yaitu berat jantung, paru-paru, hati, ginjal dan limpa. Data yang di peroleh dianalisis dengan sidik ragam, apabila terdapat hasil yang berbeda nyata (P<0,05) maka dilanjutkan dengan uji jarak berganda Duncan. Hasil penelitian menunjukan pemberian ransum yang mengandung ekstrak kunyit 0,04 ml dan 0,06 ml/kg berat badan berpengaruh nyata terhadap berat organ hati, sedangkan untuk bobot jantung, paru-paru, ginjal dan limpa tidak berbeda secara signifikan.”

Keywords

Keyword Not Available

Downloads:

Download data is not yet available.

References

References Not Available

PDF:

https://jurnal.harianregional.com/tropika/full-18612

Published

2015-12-30

How To Cite

N. D., HARDIAWAN; MAHARDIKA, I G.; ASTAWA, I P. A.. PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK KUNYIT (Curcuminoid) DALAM RANSUM TERHADAP ORGAN DALAM BABI BALI.Jurnal Peternakan Tropika, [S.l.], v. 3, n. 3, p. 492-500, dec. 2015. ISSN 2722-7286. Available at: https://jurnal.harianregional.com/tropika/id-18612. Date accessed: 08 Jul. 2024.

Citation Format

ABNT, APA, BibTeX, CBE, EndNote - EndNote format (Macintosh & Windows), MLA, ProCite - RIS format (Macintosh & Windows), RefWorks, Reference Manager - RIS format (Windows only), Turabian

Issue

Vol 3 No 3 (2015)

Section

Articles

Creative Commons License This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License