Authors:

Ni Putu Rika Puspa Astari, Ida Bagus Badjra

Abstract:

“Obligasi korporasi merupakan surat hutang yang dikeluarkan oleh perusahaan. Harga obligasi kororasi bersifat fluktuatif dan dipengaruhi oleh beragam faktor internal dan eksternal dari obligasi itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh durasi, konveksitas dan inflasi terhadap harga obligasi korporasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2014-2016. Data sekunder yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh melalui laman resmi Indonesia Bond Pricing Agency (IBPA), Bank Indonesia (BI), The Indonesia Capital Market Institute (TICMI) dan PT. Kustodian Sentral Efek Jakarta (PT. KSEI). Sampel berjumlah 36 obligasi yang ditentukan menggunakan metode purposive sampling dan dianalisis menggunakan teknik analisis regresi linier berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa durasi berpengaruh positif signifikan terhadap harga obligasi. Konveksitas berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap harga obligasi. Inflasi berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap harga obligasi. Implikasi penelitian ini adalah investor dapat menggunakan durasi untuk mengukur sensitivitas harga obligasi terhadap perubahan suku bunga. Kata kunci: durasi, konveksitas, inflasi, harga obligasi”

Keywords

durasi, konveksitas, inflasi, harga obligasi

Downloads:

Download data is not yet available.

References

References Not Available

PDF:

https://jurnal.harianregional.com/manajemen/full-37225

Published

2018-05-03

How To Cite

ASTARI, Ni Putu Rika Puspa; BADJRA, Ida Bagus. PENGARUH DURASI, KONVEKSITAS DAN INFLASI TERHADAP HARGA OBLIGASI KORPORASI DI BURSA EFEK INDONESIA.E-Jurnal Manajemen, [S.l.], v. 7, n. 5, p. 2450 - 2480, may 2018. ISSN 2302-8912. Available at: https://jurnal.harianregional.com/manajemen/id-37225. Date accessed: 28 Aug. 2025. doi:https://doi.org/10.24843/EJMUNUD.2018.v07.i05.p07.

Citation Format

ABNT, APA, BibTeX, CBE, EndNote - EndNote format (Macintosh & Windows), MLA, ProCite - RIS format (Macintosh & Windows), RefWorks, Reference Manager - RIS format (Windows only), Turabian

Issue

Vol 7 No 5 (2018)

Section

Articles

Creative Commons License This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License